Oleh Supriadi, M.E.I
Sebanyak 2 (dua) orang Dosen Jurusan Perbankan Syariah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar, yakni Trimulato, S.E.I., M.S.I. dan Supriadi, S.E.I., M.E.I. mengikuti kegiatan pengembangan kompetensi yaitu pelatihan dan sertifikasi perencana Keuangan syariah atau Associate Wealth Planner (AWP) Syariah. Kegiatan ini diselenggarakan secara daring via google meet atas kerjasama dengan LSP FPSB Indonesia dan Associate Wealth Planner dan Literasi Keuangan Syariah, Universitas Internasional Semen Indonesia melalui Departemen Ekonomi Syariah UISI.
Pelatihan dan sertifikasi ini dilaksanakan selama 2 (dua) hari, yakni Sabtu-Ahad, 08-09 Januari 2022 dengan menghadirkan 4 (empat) orang pemateri yang masing-masing ahli di bidangnya, yaitu Drs. Muhammad Asyhad, M.Ag., AWP. dengan materi ‘’Tauhidic Financial Planning: Rezeki Keluarga Sakinah’’. Ahmad Dahlan Malik, B.A. (Hons)., M.Ec., CFP., AWP. membawakan materi tentang ‘’Maqasid Syariah in Financial Planning: Sakinah Finance’’. Ahmad Hudaifah, S.E., M.Ec., AWP. menyampaikan materi tentang ‘’ZISWAF in Financial Planning’’ dan materi tentang ‘’Perencanaan Anggaran, Perencanaan Asuransi Jiwa, Perencanaan Dana Pensiun, Perencanaan Pendidikan Anak, Perencanaan Pembelian Rumah, Perencanaan Ibadah, dan Laporan Keuangan Pribadi disampaikan oleh Dr. Bambang Tutuko, S.E., M.M., CFP., AWP.
Para peserta yang berasal dari berbagai kampus yang ada di Indonesia ini sangat antusias mengikuti pelatihan sampai akhir, apalagi materi di hari kedua lebih banyak praktik atau latihan, di mana diperkenalkan dan dilatih tatacara penggunaan salah satu aplikasi perencanaan keuangan syariah yang bernama IFPE Syariah yang dapat didownload di play store. Di akhir kegiatan semua peserta diwajibkan untuk membuat perencanaan keuangan pribadi dengan aplikasi IFPE Syariah sebagai salah satu syarat kelulusan dari pelatiahan ini. Peserta yang lulus dalam pelatihan dan sertifikasi ini mendapatkan gelar AWP.