http://pbs.febi.uin-alauddin.ac.id
- Jurusan Perbankan Syariah, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, UIN Alauddin Makassar
menyelenggarakan lokakarya penyusunan roadmap penelitian dan pengabdian kepada masyarakat,
bertempat di Meelo Café, Selasa (27-28/02/2023).
Kegiatan ini diikuti
oleh Ketua Jurusan, Sekretaris Jurusan, Ketua GPM dan Anggota, seluruh Dosen
dan Staff serta perwakilan mahasiswa Jurusan Perbankan Syariah, dengan menghadirkan
2 (dua) narasumber, yakni; Dr. M. Yusuf T, M.Ag. selaku Kepala Pusat Kajian
Islam, Sains, dan Teknologi LP2M UIN Alauddin Makassar dan Dr. Abdul Rahman,
S.Pd., M.Si. sebagai Ketua Komite Penjaminan Mutu Fakultas Ekonomi dan Bisnis
Islam UIN Alauddin Makassar.
Lokakarya ini dimoderatori oleh Samsul, S.A.B., M.A. selaku Dosen Perbankan Syariah dan dibuka langsung oleh Ketua Jurusan Perbankan Syariah, Ismawati, S.E., M.Si. dalam
sambutannya, ia menyampaikan pentingnya penyusunan roadmap penelitian dan PkM,
agar setiap penelitian dan PkM dapat terarah sehingga akan tercapai mutu yang
diharapkan.
‘’Roadmap penelitian dan PkM ini bertujuan memberikan arah kebijakan penelitian dan PkM dalam rangka pencapaian misi Program Studi Perbankan Syariah dibidang penelitian dan PkM. Melalui penelitian yang terarah diharapkan akan tercapai mutu penelitian para dosen Prodi. Perbankan Syariah sehingga dapat menarik kerja sama baik pada tingkat regional, nasional maupun internasional. Di samping itu, produk-produk unggulan yang dihasilkan selama kegiatan penelitian diharapkan dapat meningkatkan publikasi dan HAKI bagi dosen Perbankan Syariah’’ Ungkapnya.
Penulis: Supriadi